Tradisi

Tradisi Unik Menyambut Tahun Baru di Dunia

Tradisi Unik Menyambut Tahun Baru di Dunia

Tidak terasa,akhir dari tahun 2018 akan segera berakhir untuk semua orang.Banyak yang sudah kita lakukan untuk tahun ini yang bermanfaat ataupun tidak untuk diri kita sendiri.

Banyak orang yang melakukan tradisi seperti meniup terompet,menyalakan kembang api dan lain sebagainya untuk mengakhiri tahun ini.

Banyak cara unik yang dilakukan orang-orang didunia untuk menyambut tahun baru.Berikut beberapa cara unik yang dilakukan beberapa negara untuk menymabut tahun baru.

1. Denmark
Warga negara di Denmark akan melakukan tradisi memecahkan piring untuk menyambut tahun baru.Piring yang sudah tidak terpakai dan disimpan sepanjang tahun akan dikeluarkan dan juga dipecahkan didepan pintu teman dan keluarga.Ini merupakan bentuk ungkapan syukur dan juga kasih sayang.

2. Spanyol
Di Spanyol,orang-orang akan meniupkan terompet serta menyalakan kembang api saat detik-detik terakhir pergantian tahun baru.Mereka akan sembari menghitung mundur sekaligus mengisi mulut mereka sampai 12 biji dan mengunyahnya tepat saat pergantian tahun.

3. Ekuador
Untuk tradisi di Ekuador cukup terbilang unik.Mereka akan membakar orang-orangan sawah dengan tujuan mengusir segala nasib buruk dan hal-hal yang terjadi pada tahun lalu dan juga membakar benda-benda dan foto yang mewakili tahun lalu.

4. Filipina
Orang-orang di Filipina akan mencari sebanyak mungkin benda yang bulat seperti uang koin.Benda bulat dapat mewakilkan kekayaan dan kemakmuran untuk tahun yang akan datang.

5. Jepang
Untuk Jepang sendiri juga memiliki tradisi menyambut tahun baru yang cukup unik.Orang Jepang akan melakukan perhitungan mundur dari detik 108 ketika akan memasuki tahun masuk sekaligus membunyikan lonceng sebanyak 108 kali juga.Hal ini bertujuan untuk membawa keberuntugan dan agar kita selalu tersenyum ketika telah memasuki tahun yang baru.

di Indonesia juga mempunyai caranya masing-masing untuk menyambut tahun baru seperti meniup terompet,menyalakan kembang api,berkumpul bersama teman,dan lain sebagainya.Hal ini dilakukan semata-maa hanya untuk menyambut tahun yang baru agar lebih baik lagi kedepannya.

No widgets found. Go to Widget page and add the widget in Offcanvas Sidebar Widget Area.