Day: December 27, 2018

Manfaat Memberi Hadiah Pada Orang Lain

Tidak selamanya memberikan hadiah kepada orang lain merugikan diri kita sendiri.Banyak yang saling bertukar kado ketika menjelang hari-hari besar seperti hari natal.

Bukan hanya sekedar memberi kebahagiaan kepada orang lain,ternyata memberi hadiah kepada orang lain juga memiliki dampak positif bagi diri kita sendiri yaitu dapat memberikan seseorang kebahagiaan yang lebih tinggi.

Sebuah penelitian yang diterbitkan oleh jurnal Psychological Science mengungkapkan,Kebahagiaan bagi yang menerima hadiah akan cenderung lebih cepat hilang dibandingkan mereka yang memberikan hadiah kepada orang lain.

Dengan Penelitian yang melibatkan lebih dari 96 peserta,para peserta diberikan hadiah uang senilai $5 yang jika dirupiahkan berkisar hanya Rp 70 ribu rupiah.Mereka diminta untuk menghabiskan uang tersebut untuk diri sendiri,membeli belanjaan,atau membelanjakan uang tersebut untuk amal.

Setelah diamati,bagi orang membelanjakan uangnya untuk menyenangkan diri mereka sendiri pada awalnya cukup senang tetapi tidak bertahan lama,Namun bagi orang membelanjakan uang mereka untuk beramal memiliki kebahagiaan yang lebih lama bahkan bisa bertahan hingga lima hari kedepan.

Memberikan hadiah kepada orang lain relatif lebih menyenangkan daripada menghabiskannya sendiri.Ketika kita memberikan hadiah apapun kepada orang lain dalam jumlah kecil maupun besar,ada suatu rasa puas yang membuat diri kita lebih bersyukur dengan apa yang kita miliki selama ini.

Cobalah untuk memberi hadiah kepada orang lain tanpa harus memikirkan imbalan atas apa yang telah kita berikan karena mengharapakan suatu imbalan hanya akan membebani pikiran kita.

No widgets found. Go to Widget page and add the widget in Offcanvas Sidebar Widget Area.